Keseruan liburan bersama BSI Mobile juga dirasakan anak asuh mukim dan non mukim Rumah Yatim cabang Jawa Tengah. Diakhri Agustus lalu, sebanyak 30 anak asuh beserta sejumlah pengurus berlibur ke tempat wisata Rindu Alam BS Hot Waterpark yang berlokasi di Jl. Objek Wisata Guci, Kemaron, Tuwel, Kec. Bojong, Kabupaten Tegal.
Disana mereka melakukan kegiatan seru, mulai dari berenang, foto bersama, jalan-jalan menikmati pemandangan gunung dan bukit, serta makan bersama. "Anak-anak baru kali ini liburan ke Rindu Alam BS Hot Waterpark, sehingga mereka begitu antusias dan gembira ketika berada disana," ujar Eva, salah satu pengurus Rumah Yatim.
Eva mengucapkan banyak terima kasih kepada BSI Mobile dan seluruh nasabahnya yang telah berbagi kebahagiaan dengan anak asuh Rumah Yatim. Ia berharap semua kebaikan ini dibalas oleh Allah dengan sebaik-baiknya balasan.
"Semoga BSI Mobile semakin besar, sukses dan banyak diminati masyarakat Indonesia. Untuk semua karyawan dan nasabah BSI Mobile semoga diberikan kesehatan, rezeki yang berkah dan berlimpah dan dimudahkan semua urusannya oleh Allah," tambahnya.
Diketahui, kegiatan liburan bersama yatim ini tidak hanya dilakukan di Rumah Yatim cabang Jawa Tengah saja, melainkan di sejumlah provinsi lainnya. Total ada sebanyak 1.179 anak yatim dan 150 dhuafa yang tersebar di 19 provinsi mengikuti kegiatan ini dengan penuh antusias dan gembira.
Author
Sinta Guslia