Rumah Yatim tunjukan rasa pedulinya kepada anak - anak yang kurang mampu dengan melakukan berbagai kegiatan yang bermanfaat.
Rumah Yatim Riau telah sukses menyalurkan bantuan beasiswa dhuafa untuk anak-anak dhuafa pada Jum'at, (26/05/23).
Bantuan beasiswa dhuafa tersebut dilaksanakan Rumah Yatim Riau di MDA Al A'raaf yang beralamat di Jalan Tiung No 7, Kelurahan Tangkerang Tengah, Kecamatan Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau.
Program bantuan beasiswa dhuafa diberikan secara langsung oleh Rumah Yatim Riau kepada ratusan anak-anak dhuafa MDA Al A'raaf.
Adapun jenis bantuan yang diberikan oleh Rumah Yatim ialah berupa uang tunai untuk meringankan beban anak anak dhuafa sebagai penerima manfaat.
Para anak-anak penerima manfaat sangat merasa bahagia dan bersyukur karena mendapat program bantuan beasiswa dhuafa dari Rumah Yatim Riau.
Tak lupa juga anak-anak penerima manfaat berterimakasih kepada para donatur yang telah membantu dan berbaik hati.
Author
Ridho Nur Hidayatulloh