Home / Rubrik / Berita

Beasiswa Rumah Yatim Kaltara Dukung Pendidikan 96 Siswa Yatim Dhuafa di SD Al-Irsyad Tarakan

gambar-headline
Kalimantan Utara Post Views: 25

Program beasiswa dhuafa kembali disalurkan Rumah Yatim Cabang Kalimantan Utara (Kaltara). Pada Senin (29/5), beasiswa diberikan kepada 96 siswa di SD Al-Irsyad, Jl. Cendrawasih Rt.09 No.1 Kr.anyar, Karang Anyar Pantai, Kec. Tarakan Barat, Kota Tarakan.

Menurut penuturan dari Kepala Cabang Rumah Yatim Kaltara, Rahmat, mayoritas anak penerima beasiswa berstatus yatim, piatu dan dhuafa yang hidup dalam keluarga yang ekonominya cukup terbatas.

"Orang tua atau wali anak kebanyakan kerja serabutan dengan penghasilan yang tidak menentu dan tidak seberapa," ujarnya.

Rahmat melanjutkan jika anak-anak tersebut sangat perlu mendapat dukungan dalam hal pendidikannya, agar tak ada lagi anak yang putus sekolah.

"Mudah-mudahan beasiswa ini bisa memotivasi mereka untuk terus giat belajar dan berprestasi meski hidup dalam keterbatasan,” tandasnya.

 

 


Author

img-author

Sinta Guslia

2 tahun yang lalu