Home / Rubrik / Berita

Ratusan Mustahik Kota Medan Sangat Senang Dapat Program Zakat Fitrah Rumah Yatim Sumatera Utara

gambar-headline
Kota Medan Post Views: 13

Di akhir bulan Ramadhan 1444 H Rumah Yatim Sumatera Utara masih aktif melakukan penyaluran bantuan Program Zakat Fitrah kepada Mustahik.

 

Rumah Yatim Sumatera Utara menyalurkan bantuan Program Zakat Fitrah di dua lokasi yang berbeda pada Jum'at, (21/04/2023).

 

Untuk lokasi yang pertama beralamat di Jalan Marelan 3 Lingk 14, Kelurahan Rengas Pulau, Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan, Provinsi Sumatra Utara 

 

Dengan jenis bantuan yang diberikan ialah berupa uang tunai yang diberikan langsung oleh Rumah Yatim kepada 100 orang penerima manfaat.

 

Untuk lokasi kedua beralamat di Jalan Chaidir, Kelurahan Nelayan Indah, Kecamatan Medan Labuhan, Kota Medan, Provinsi Sumatra Utara 

 

Adapun jenis bantuan yang diberikan ialah berupa uang tunai, yang diberikan secara langsung oleh Rumah Yatim kepada 200 penerima manfaat.

 

Para penerima manfaat atau Mustahik merasa sangat senang sekali mendapat bantuan Program Zakat Fitrah dari Rumah Yatim Sumatera Utara.

 


Author

img-author

Ridho Nur Hidayatulloh

2 tahun yang lalu