Home / Rubrik / Berita

Rumah Yatim Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Keluarga Dhuafa Sinduharjo Sleman Jelang Ramadhan

gambar-headline
Yogyakarta Post Views: 49

Berlokasi di gedung serbaguna Kantor Kelurahan Sinduharjo, Kecamatan Ngaglik Kabupaten Sleman, Rumah Yatim area Yogyakarta menyalurkan bantuan ratusan paket sembako. 

Bantuan tersebut ditujukan untuk membantu memenuhi kebutuhan pangan keluarga dhuafa menjelang bulan suci Ramadhan 1444 H.

Sigit, salah satu relawan Rumah Yatim Yogyakarta menyampaikan jika ada sebanyak 157 paket dibagikan kepada ratusan keluarga dhuafa yang sehari-harinya bekerja sebagai petani kecil, pekebun, buruh harian lepas dan serabutan.

"Alhamdulillah kegiatan penyaluran bantuan sembako berjalan lancar, para penerima manfaat begitu senang dan antusias ketika menerima bantuan ini. Pihak pemerintah desa pun sangat mengapresiasi kegiatan ini," ujarnya.

Sigit melanjutkan jika kegiatan penyaluran bantuan ini merupakan wujud kepedulian yang diberikan oleh Rumah Yatim jelang datangnya bulan suci Ramadhan. Diharapkan bantuan ini bisa memberikan banyak manfaat, berkah dan bisa membahagiakan mereka menjelang Ramadhan ini.

"Semoga bantuan ini bisa meringankan beban mereka ditengah kondisi ekonomi sulit dan harga sembako yang melambung tinggi menjelang Ramadhan," tambahnya.

Salah satu penerima bantuan, Tarmini, mengungkapkan rasa syukurnya bisa menerima bantuan ini. "Alhamdulillah terima kasih Rumah Yatim dan semua donaturnya atas bantuannya. Bantuan ini sangat berarti untuk saya dan warga Sinduharjo. Semoga bantuan ini bisa memberikan kebaikan, keberkahan dan ladang pahala untuk tim Rumah Yatim dan semua donaturnya," ungkapnya.

Selain memberikan bantuan sembako, Rumah Yatim pun membagikan bantuan biaya hidup kepada puluhan lansia prasejahtera di Desa Sinduharjo.

 

#pejuangkebaikan, menjelang bulan suci Ramadhan, sejumlah harga kebutuhan bahan pokok di berbagai wilayah di Indonesia mengalami kenaikan. Hal itu tentu sangat memberatkan warga prasejahtera yang memiliki penghasilan terbatas. Untuk itu mari bersama kita bantu mereka, salurkan donasi terbaikmu di Rumah Yatim.

 

 

 


Author

img-author

Sinta Guslia

2 tahun yang lalu