Home / Rubrik / Berita

Jahira Yatim Piatu Penjual Keripik Keliling, Bahagia Dapatkan Kembali Bantuan Biaya Hidup dari Rumah Yatim Sumatera Utara

gambar-headline
Sumatera Utara Post Views: 19

Pada Selasa, (30/07/24) Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim Sumatera Utara hadir kembali untuk melakukan penyaluran program kemanusiaan bantuan biaya hidup untuk Jahira sebagai penerima manfaat. 

 

Bantuan yang diberikan berupa beras, minyak, gula, teh, susu, roti, sikat gigi, pasta gigi dan lain-lain serta uang tunai yang langsung disalurkan di rumahnya Jahira yang beralamat di Jl. Sunggal, Kelurahan Sunggal, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatera Utara.

 

Penyaluran yang diberikan merupakan hasil pengumpulan dana di portal crowdfunding milik Rumah Yatim, donasionline.id.

 

Jahira (6) adalah bocah yang harus mengalami kehilangan ayah dan ibunya di usia yang sangat dini. 

 

Ayahnya telah meninggal dunia 2 tahun yang lalu akibat kecelakaan yang dialaminya, sedangkan ibunya meninggal dunia ketika ia masih berumur 2 tahun sebab penyakit yang dideritanya. 

 

Saat ini ia tinggal bersama neneknya yang sudah tua, Wirdiana (60) hanya bekerja sebagai buruh cuci panggilan dengan upah yang tidak menentu. 

 

Demi membantu neneknya, Jahira berjualan keripik keliling milik tetangganya. Biasanya ia memeroleh upah 5 ribu sampai 10 ribu tergantung dari banyaknya keripik yang terjual oleh Jahira.

 

"Upah segitu gak cukup bang beli beras, aku sama nenek sering gak makan karena gak punya uang," ucap Jahira. 

 

Nenek Wirdiana mengatakan, Jahira setiap malam menangis karena merindukan ayah dan ibunya.

 

"Andai nenek bisa jalan jauh nak, nenek yang jualan keripik itu. Tapi, kaki nenek sering sakit jadi gabisa. Sedih nenek tiap malem lihat Jahira itu nangis terus," ucap nenek. 

 

Jahira dan neneknya sangat bersyukur dan bahagia sekali bisa mendapatkan bantuan biaya hidup lagi, karena kebutuhan hidup sehari-hari mereka dapat tercukupi. 

 

"Terimakasih kepada Rumah Yatim dan para donatur yang telah menyalurkan bantuan ini, saya doakan untuk sehat selalu, dan menjadi keberkahan bagi kita semua," ujar Jahira.

 

Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi Jahira, serta kebaikan para donatur dapat terbalaskan oleh Allah SWT, Aamiin.

 

Ayo kita selalu dukung aksi kebaikan para relawan dan juga program-program yang ada di Rumah Yatim dengan memberikan infaq, sodaqoh serta tunaikan zakat di rumah-yatim.org silahkan klik tombol donasi.


Author

img-author

Ridho Nur Hidayatulloh

11 bulan yang lalu