Home / Rubrik / Berita

Rumah Yatim Padang Beri Bantuan Peduli Sehat dan Dampingi Kayne Penderita Hidrosefalus di RSUP Dr M Djamil

gambar-headline
Sumatera Barat Post Views: 26

Pada Jum'at, (25/10/24) Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim cabang Padang telah menyalurkan program kesehatan Peduli Sehat tahap 1 dan pendampingan untuk Kayne yang menderita sakit Hidrosfalus. 

 

Tim relawan Rumah Yatim cabang Padang menyerahkan bantuan peduli saat ini kepada Kayne di RSUP Dr.M.Djamil Padang, Jln Perintis Kemerdekaan, Kelurahan Sawahan Timur, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat. 

 

Dengan jenis bantuan yang diberikan ialah berupa santunan uang tunai guna memenuhi kebutuhan kesehatan dan pengobatan Kayne. 

 

Penyaluran yang diberikan merupakan hasil pengumpulan dana di portal crowdfunding milik Rumah Yatim, donasionline.id.

 

Kondisi saat ini Kayne masih melakukan kontrol setiap satu Minggu sekali dengan menempuh jarak yang lumayan jauh dari Pasaman sampai ke Padang selama 8 jam perjalanan.

 

Kayne terbaring lemah dengan selang yang terpasang, karena Kayne menderita penyakit komplikasi yaitu hidrosefalus dan pendarahan di otak. Sejak kecil ia harus berjuang melawan penyakitnya. 

 

Pada mulanya terdapat cairan di otak dan mengalami demam tinggi sehingga harus dilakukan operasi. Operasi telah dilakukan akan tetap kondisinya semakin memburuk bahkan parah usai operasi. 

 

Ibunya setiap hari menjaga Kayne di rumah sakit, sedangkan ayahnya harus bekerja di luar kota sebagai buruh panggilan, apapun dikerjakan oleh ayahnya demi mendapatkan uang. Dengan upah yang tidak menentu ayahnya hanya mampu mengirim sedikit uang demi memenuhi kebutuhan Kayne di rumah sakit. Bahkan hanya sekedar menjenguk pun ayahnya tidak mampu, sebab membutuhkan biaya yang besar untuk ongkos pulang. 

 

Berkat bantuan peduli sehat ini orang tua Kayne sangat terbantu, karena kebutuhan kesehatan Kayne dapat tercukupi. 

 

Semoga bantuan yang disalurkan dapat bermanfaat bagi kesembuhan Kayne dan mampu menjadi keberkahan bagi para donatur yang telah berpartisipasi dalam program ini. 

 

Ayo kita selalu dukung aksi kebaikan para relawan dan juga program-program yang ada di Rumah Yatim dengan memberikan infaq, sodaqoh serta tunaikan zakat di rumah-yatim.org silahkan klik tombol donasi.

 


Author

img-author

Ridho Nur Hidayatulloh

8 bulan yang lalu