Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim regional Jabodetabek melakukan aksi kebaikan, kali ini telah berhasil melaksanakan penyaluran program kemanusiaan bantuan biaya hidup untuk kakek Sarip sebagai penerima manfaat.
Pada Selasa, (02/07/24) tim relawan Rumah Yatim Jabodetabek memberikan bantuan biaya hidup secara langsung dengan mengunjungi kediamannya kakek Sarip yang berlokasi di Kp Rw Leuwih, Desa Gandaria, Kecamatan Mekar Baru, Kabupaten Tangerang, Banten.
Dengan jenis bantuan yang disalurkan ialah berupa santunan uang tunai guna untuk memenuhi kebutuhan hidup kakek Sarip.
Penyaluran yang diberikan merupakan hasil pengumpulan dana di portal crowdfunding milik Rumah Yatim, donasionline.id.
Kakek Sarip (52) adalah seoarang lansia sebatangkara yang berjuang demi melanjutkan hidupnya. Ia mengalami depresi sejak 5 tahun yang lalu dikarenakan istrinya pergi meninggalkannya bersama laki-laki lain, semenatara anaknya telah menikah dan memilih pergi ke kota dan menetap disana.
Sejak saat itu, apapun dilakukan kakek Sarip untuk bertahan hidup, mulai dari mencari rumput sampai pekerjaan buruh lainnya. Namun, ia tak pernah diberikan upah sama sekali.
Sungguh miris keadannya. Seringkali kakek hanya makan nasi yang sudah berhari-hari. Tubuh yang semakin kurus dan melemah sering membuat kakek kesakitan. Pasalnya, kakek Sarip juga menderita penyakit lambung kronis.
Terlebih lagi keadaan rumah yang ditempati sekarang sangat tidak layak. Dinding yang sudah lapuk, lantai beralaskan tanah, kaca jendela yang sudah hancur membuat kakek khawatir sewaktu-waktu akan roboh.
Berkat bantuan biaya hidup ini kakek Sarip sangat terbantu, sehingga kebutuhan hidup sehari-hari kakek dapat tercukupi.
Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat untuk kakek Sarip serta menjadi amal jariyah bagi para donatur.
Ayo kita selalu dukung aksi kebaikan para relawan dan juga program-program yang ada di Rumah Yatim dengan memberikan infaq, sodaqoh serta tunaikan zakat di rumah-yatim.org silahkan klik tombol donasi.
Author
Ridho Nur Hidayatulloh