Home / Rubrik / Berita

Rumah Yatim Sumsel Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Yatim Dhuafa 20 Ilir D III Palembang di Hari Anak Nasional

gambar-headline
Sumatera Selatan Post Views: 32

Memanfaatkan Momentum Hari anak nasional yang tepat diperingati setiap tanggal 23 Juli, Rumah Yatim cabang Sumatera Selatan menyalurkan bantuan Beasiswa Dhuafa di Kelurahan 20 Ilir D III, Kecamatan Ilir Timur 1, Kota Palembang.

Kegiatan ini diadakan di kantor kelurahan 20 Ilir D III, dihadiri langsung oleh TKSK dan Lurah 20 Ilir D III Muttaqin, SH. Menurut kepala cabang Rumah Yatim Sumatera Selatan, Jejen Jatnika, ada sebanyak 35 anak yatim, piatu dan dhuafa menerima bantuan ini dengan penuh antusias dan bahagia.

 

Mereka semua hidup dalam keterbatasan ekonomi, dimana pekerjaan orang tua mereka mayoritas sebagai buruh cuci dan pedagang kecil dengan penghasilan yang tidak menentu dan kecil. Meskipun hidup dalam keterbatasan dan kesulitan untuk memenuhi kebutuhan pendidikan, mereka memiliki semangat belajar yang tinggi.

“Mereka sangat layak menerima beasiswa ini, mudah-mudahan beasiswa ini bisa menambah semangat mereka dalam menuntut ilmu dan mendorong mereka untuk terus berprestasi, baik akademik maupun non akademik," ujarnya.

 

Mewakili pihak pemerintah dan orangtua wali anak, Muttaqin Lurah 20 Ilir D III mengucapkan banyak terima kasih kepada Rumah Yatim dan para donatur yang telah memberikan perhatiannya kepada anak-anak di 20 Ilir D III. 

"Alhamdulillah anak-anak sangat bahagia menerima bantuan ini, baru kali ini mereka menerima beasiswa, mudah-mudahan bantuan ini bisa memberikan banyak manfaat untuk mereka, meringankan beban orang tua mereka dan menjadi berkah serta ladang pahala untuk para donatur dan tim Rumah Yatim," tuturnya 

 

 


Author

img-author

Sinta Guslia

11 bulan yang lalu