Pada Jum'at, (14/06/24) Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim regional Jabodetabek kembali menyalurkan bantuan biaya hidup untuk Nurjanah sebagai penerima manfaat.
Program bantuan biaya hidup tersebut disalurkan secara langsung di kediamannya Nurjanah yang beralamat di Desa Cikeas Udik, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Kali ini tim relawan Rumah Yatim regional Jabodetabek memberikan bantuan berupa santunan uang tunai yang akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari Nurjanah.
Penyaluran yang diberikan merupakan hasil pengumpulan dana di portal crowdfunding milik Rumah Yatim, donasionline.id.
Sekarang Nurjanah hanya tinggal bersama neneknya, Nenek Marni (63). Mereka bertahan hidup dan mencari nafkah dengan berjualan kecil-kecilan di depan rumahnya.
Nurjanah mengatakan, Nek Marni sering menangis, karena sedih melihat cucu-cucunya yang harus kehilangan mamahnya karena meninggal dunia, ditambah mereka harus hidup serba kekurangan bahkan untuk seragam sekolah saja hanya mengandalkan pemberian dari orang-orang baik.
Siti Nurjanah (10) yang saat ini masih duduk di kelas 5 SD memiliki cita-cita menjadi Polwan, ia berharap cita-citanya bisa terwujud hingga bisa membahagiakan neneknya yang telah bersusah payah membesarkannya.
“Kalau ada biaya ingin terus sekolah hingga bisa menjadi Polwan , biar bisa bahagiakan nenek” ucap Nurjanah.
Meskipun di usianya yang masih belia, Nurjanah tidak merasa malu untuk membantu neneknya berjualan, setelah pulang sekolah ia membantu neneknya untuk menjual dagangannya, dari mulai memotong dan menggoreng bakso.
Penghasilan yang diperoleh dari jualan makanan anak-anak tidak seberapa, hal terseebut membuat ia dan nenek sering kesulitan.
“Dalam sehari paling dapat Rp50.000 itu belum diambil modal, kalau untungnya paling Rp25.000 , alhamdulillah bisa buat beli beras dan lauknya untuk makan,” imbuhnya.
Nurjanah sangat bersyukur dan bahagia sekali mendapatkan bantuan biaya hidup dari Rumah Yatim regional Jabodetabek, sehingga Nurjanah dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari dan kebutuhan yang lainnya.
Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi Nurjanah dan neneknya dan mendatangkan keberkahan bagi para donatur yang telah berpartisipasi dalam program ini.
Ayo kita selalu dukung aksi kebaikan para relawan dan juga program-program yang ada di Rumah Yatim dengan memberikan infaq, sodaqoh serta tunaikan zakat di rumah-yatim.org silahkan klik tombol donasi.
Author
Ridho Nur Hidayatulloh