Pada Sabtu, (15/06/24) Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim Sumatera Utara tidak pernah berhenti untuk melakukan aksi kebaikan, salah satunya dengan menyalurkan program kemanusiaan bantuan biaya hidup untuk Bila sebagai penerima manfaat.
Bantuan yang diberikan berupa uang tunai yang langsung disalurkan di rumahnya Bila yang berlokasi di Jl. Swadaya, Desa Sidodadi, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
Penyaluran yang diberikan merupakan hasil pengumpulan dana di portal crowdfunding milik Rumah Yatim, donasionline.id.
Bila, bocah hebat yang harus mengalami duka mendalam karena ayahnya meninggal dunia 3 tahun yang lalu karena penyakit yang dideritanya. Sementara ibunya menikah lagi dan tidak pernah peduli terhadapnya.
Jangankan memberi uang saku, memberi kabar saja sudah tidak pernah. Kondisi inilah yang membuat Bila harus semangat bekerja keras demi bisa melanjutkan hidupnya.
Setiap hari sesudah pulang sekolah Bila berjualan arang keliling milik orang lain. Upah yang diperoleh hanya Rp20.000, namun tidak setiap hari mendapatkannya.
"Kalau arangnya laku semua, baru aku dapat 20 ribu bang. Kalau enggak, aku harus terus jualan sampai arangnya laku," ujar Bila.
Neneknya, Farida (64) hanya seorang buruh cuci panggilan dengan upah yang tidak menentu. Apabila cucunya tidak membawa uang, mereka akan mengutang terlebih dahulu kepada tetangganya untuk membeli beras.
Bila sangat bahagia sekali ketika tim relawan Rumah Yatim Sumatera Utara datang dan memberikan bantuan biaya hidup ini.
"Saya mengucapkan ribuan terima kasih kepada para donatur Rumah Yatim yang sudah mau dalam membantu saya, semoga selalu diberi keberkahan pada setiap rezekinya, dan kesehatan," ujar Bila.
Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi Bila, serta bisa menjadikan pahala mengalir untuk para donatur yang telah berpartisipasi dalam program ini, Aamiin.
Ayo kita selalu dukung aksi kebaikan para relawan dan juga program-program yang ada di Rumah Yatim dengan memberikan infaq, sodaqoh serta tunaikan zakat di rumah-yatim.org silahkan klik tombol donasi.
Author
Ridho Nur Hidayatulloh