Home / Rubrik / Berita

Dion dan Ikhlas Anak Yatim Penjual Roti, Bersyukur Terima Bantuan Biaya Hidup dari Rumah Yatim Padang

gambar-headline
Sumatera Barat Post Views: 15

Pada Rabu, (24/07/24) Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim cabang Padang telah menyaluran program kemanusiaan bantuan biaya hidup untuk Dion dan Ikhlas sebagai penerima manfaat. 

 

Tim relawan Rumah Yatim cabang Padang menyerahkan bantuan biaya hidup ini di kediamannya Dion dan Ikhlas yang beralamat di Kelurahan Gurun Laweh, Kecamatan Lubuk Begalung, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat. 

 

Dengan jenis bantuan yang diberikan ialah berupa bahan pokok lengkap seperti beras, minyak goreng, mie instan, telur, gula, teh dan lain-lain serta santunan uang tunai untuk memenuhi kebutuhan yang lainnya.

 

Penyaluran yang diberikan merupakan hasil pengumpulan dana di portal crowdfunding milik Rumah Yatim, donasionline.id.

 

Ikhlas (13) dan Dion (8) harus tetap semangat berjuang membantu ibunya mencari nafkah sejak 3 tahun lalu ayahnya meninggal disebabkan penyakit diabetes yang dideritanya.

 

Sedangkan, ibunya hanya bekerja sebagai buruh cuci pakaian dan membuat roti untuk dijual.

 

Setelah pulang sekolah, mereka setiap hari pergi berkeliling jualan roti yang dibuat oleh ibunya. Dalam sehari biasanya mereka hanya mendapatkan uang 15 ribu itu juga tidak tentu. 

 

Hasil jualannya tersebut mereka gunakan untuk makan sehari-hari dan kebutuhan sekolahnya.

 

Mereka juga setiap hari harus menyisihkan uang hasil jualannya untuk modal esok hari. Bukan hanya itu mereka juga seringkali merasa sedih karena dibully oleh teman sebayanya ketika berjualan roti.

 

Rasa syukur dan bahagia dirasakan Dion dan Ikhlas karena bisa mendapatkan bantuan biaya hidup dari Rumah Yatim cabang Padang, sehingga kebutuhan hidup sehari-hari bersama ibunya dapat tercukupi. 

 

Semoga bantuan ini dapat bermanfaat untuk Dion dan Ikhlas serta mampu menjadikan pahala mengalir bagi para donatur yang telah berpartisipasi dalam program ini. 

 

Ayo kita selalu dukung aksi kebaikan para relawan dan juga program-program yang ada di Rumah Yatim dengan memberikan infaq, sodaqoh serta tunaikan zakat di rumah-yatim.org silahkan klik tombol donasi.


Author

img-author

Ridho Nur Hidayatulloh

11 bulan yang lalu