Pada Senin, (30/09/24) Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim area Jawa Barat bersilaturahmi kepada Aziz dan keluarganya dan menyalurkan program kemanusiaan bantuan biaya hidup di rumahnya, Kp. Cilombang, Kelurahan Manggahang, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Tim relawan Rumah Yatim area Jawa Barat menyerahkan bantuan biaya hidup berupa bahan pokok seperti beras, kecap, gula, saus, telur, minyak dan terigu serta uang tunai untuk bekal Aziz.
Penyaluran yang diberikan merupakan hasil pengumpulan dana di portal crowdfunding milik Rumah Yatim, donasionline.id.
Aziz Muhammad Rizki adalah bocah kelas 5 SD yang harus membantu ibunya mencari nafkah setiap hari.
Ayahnya pergi menelantarkan Azis sejak kelas 1 SD, sementara ibunya hanya seorang buruh di sawah dan membuat kue untuk Aziz jual. Aziz membantu berjualan kue gemblong keliling buatan ibunya setiap hari.
Mulai dari berangkat sekolah Aziz berkeliling jualan dan sesudah pulang sekolah juga ia harus berangkat jualan kue gemblong. Kue gemblongnya dihargai Rp2.000, dalam sehari Aziz mampu memperoleh 40.000 itu pun apabila jualan kuenya habis terjual.
Uang hasil jualan kuenya tersebut Aziz gunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan untuk modal esok harinya.
Aziz selama ini tinggal bersama ibu dan neneknya. Azis ingin sekali membelikan ibunya rumah baru yang layak.
Dengan diberikannya bantuan biaya hidup ini Aziz sangat merasa bahagia sekali karena kebutuhan hidup sehari-hari bersama keluarganya dapat tercukupi.
Aziz pun tidak lupa untuk berterima kasih kepada tim relawan Rumah Yatim Jawa Barat dan kepada para donatur yang telah berbagi rezekinya.
Semoga bantuan ini dapat bermanfaat untuk Aziz dan mampu menjadikan keberkahan bagi para donatur.
Ayo kita selalu dukung aksi kebaikan para relawan dan juga program-program yang ada di Rumah Yatim dengan memberikan infaq, sodaqoh serta tunaikan zakat di rumah-yatim.org silahkan klik tombol donasi.
Author
Ridho Nur Hidayatulloh