Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim regional Jabodetabek selalu semangat dalam melakukan aksi kebaikan, seperti menyalurkan Program Dakwah Bantuan Masjid dan Mushola.
Pada Rabu, (19/02/25) Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim regional Jabodetabek menyalurkan Program Dakwah Bantuan Masjid dan Mushola di Mushola Darrurohim, Jl. Akasia Rt.001/002 Kel. Pamulang Timur, Pamulang, Tangerang Selatan.
Adapun jenis bantuan yang disalurkan ialah berupa Air Cooler, lampu LED, jam dinding untuk kebutuhan Mushola Darrurohim.
Pengurus Mushola Darrurohim menyampaikan terimakasih banyak kepada Rumah Yatim regional Jabodetabek dan para donatur dermawan yang telah peduli terhadap Mushola Darrurohim.
Semoga bantuan yang disalurkan menjadi amal jariyah dan juga keberkahan harta bagi para donatur, Aamiin.
Ayo kita selalu dukung aksi kebaikan para relawan dan juga program-program yang ada di Rumah Yatim dengan memberikan infaq, sodaqoh serta tunaikan zakat di Rumah Yatim silahkan klik tombol donasi.
Author
Ridho Nur Hidayatulloh